Serba-Serbi Lebaran Idul Fitri

Tidak terasa ya hampir satu bulan penuh kita menjalani ibadah puasa di bulan Ramadan tahun 2019 ini. Tinggal menunggu beberapa hari lagi, hari kemenangan umat muslim pun akan datang. Perayaan lebaran adalah hari yang sangat ditunggu-tunggu oleh seluruh umat Islam di dunia. Momentum yang terjadi hanya satu tahun sekali ini pasti mempunyai serba-serbi dan khasnya masing-masing dong. Nah kira-kira apa saja ya serba-serbi momentum lebaran? check this out!

Pinterest/media.istockphoto.com


1. Mudik Lebaran

Fenomena mudik lebaran ini merupakan salah satu momentum yang sangat ditunggu-tunggu oleh orang-orang perantau. Entah merantau untuk bekerja, mengikuti domisili pasangan atau yang sedang menempuh pendidikan yang jauh dari rumah. Mudik lebaran seolah menjadi agenda pasti setiap tahun. Mudik lebaran menjadi ajang untuk berkumpul dan bersilaturahmi dengan keluarga besar. Saling bermaaf-maafan memohon maaf dan ampun untuk kembali lagi pada diri yang fitri. Mudik lebaran tidak akan pernah bisa tergantikan dengan canggihnya teknologi. Bertatap muka secara langsung akan lebih afdol daripada diperantarai oleh saluran internet. Jadi apakah kamu termasuk perantau yang selalu mudik setiap tahunnya?

2. Kue Lebaran

Tidak afdol rasanya kalau tidak menyuguhkan kudapan ringan disaat sanak keluarga berkunjung silaturahmi ke rumah. Kue lebaran seakan-akan wajib adanya berada dimeja tamu kita. Ada yang membuatnya sendiri, ada pula yang membelinya. Sekarang sudah banyak menjamur toko-toko yang menjual berbagai kue khas lebaran. Beberapa kue kering yang menjadi primadona saat lebaran diantaranya ada nastar, kastengel, putri salju bahkan lidah kucing. Kalau dirumah mu kue khas lebaran apa yang biasanya mangkir dimeja tamu?

3. Baju Lebaran

Membeli pakaian baru saat lebaran seolah-olah sudah menjadi tradisi yang tak terelakkan. Menjelang lebaran tiba, toko-toko dan pusat perbelanjaan menjadi tempat paling ramai yang dikunjungi orang-orang untuk berburu pakaian baru. Apalagi disaat lebaran tiba ini potongan harga di pusat perbelanjaan ini menggoda siapapun yang ingin berbelanja. Namun harus diingat, momentum lebaran ini bukanlah tentang pakaian yang serba baru, namun perkara neyucikan hati kembali ke fitrah.

4. Salam Tempel

Tradisi salam tempel ini paling disukai dari kalangan anak-anak sampai remaja. Yang menjadi sasaran untuk dimintai salam tempel ini sudah pastilah orang tua atau orang dewasa yang sudah bekerja. Banyak juga yang menyebut salam tempel ini bagai THR.

Kira-kira itulah serba-serbi lebaran bagi kebanyakan orang. Kalau kamu gimana nih? apa serba-serbi lebaran yang setiap tahun kamu lakukan. Yuk sharing!

0 comments:

Post a Comment