Diary Day 19

Dear Diary
Senin, 8 Juli 2019

Gak kerasa ini senin di minggu ketiga challenge menulis diary selama sebulan. Dan aku sudah bolong sebanyak 3 hari. Penyesalan memang datangnya selalu dibelakang. Yaiya dong kalau didepan namanya pendaftaran. Beberapa hari ini kurang banyak membaca sehingga aku bingung ingin menulis seperti apa. Rasanya tidak cukup inspirasi untuk menuangkan sebuah tulisan.

Beberapa hari ini pikiranku lebih banyak tertuang untuk penelitian. Yas 10 hari lagi penelitian ku selesai. Tapi jalannya gak berhenti sampai disitu. Masih ada hasil dan pembahasan yang harus aku kerjakan dan seminar hasil serta sidang akhir yang harus aku lalui. Kalau dibayangkan rasa-rasanya aku tidak sanggup untuk melalui semua tahapan itu. Tapi mau gak mau ya harus dilalui. Tidak ada pilihan lain. Apalagi pilihan menikah kalau sudah capek kuliah. Aih BIG NO (haha).

Kalau capek dengan dunia kuliah ya artinya aku harus mencari penyegaran. Membolang ke desa, ke hutan atau ke bukit bisa menjadi pilihan. Atau juga hanya menghabiskan waktu untuk refleksi diri di kamar. Membaca buku, menonton film atau hanya sekedar karaoke youtube juga dapat mengembalikan suasana suntuk. Ada banyak hal positif sebenarnya yang dapat dilakukan. Tinggal kita maunya memilih yang mana. Betul apa betul?

Percayalah aku menuliskan ini sambil menutup sebelah mataku karna rasa kantuk yang luar biasa diary. Andaikan ini tulisan tangan mungkin saja aku sudah tertidur pulas diatas kertas diary sembari memegang pena. Hoammm, aku mau tidur dulu. Besok lagi akan ku sambung. Semoga saja aku mempunya cerita menarik untuk ku ceritakan denganmu diary. Dahhhh


Love, Putri

0 comments:

Post a Comment